SULUT, BLITZ--Gubernur Propinsi Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey SE yang diwakili Kepala Dinas Lingkungan Hidup Pemprop Sulut Ir Limi Mokodompit MM menghadiri Peringatan Nuzulul Qur’an 17 Ramadhan 1443 Hijriah yang digelar di Masjid Nurul Jihad Markas Polda Sulut, Senin (18/4/2022) malam.
Kegiatan ini digelar pengurus Hari Besar Islam (PHBI) bekerja sama dengan Polda Sulut menghelat kegiatan Peringatan Nuzulul Qur’an 17 Ramadan 1443 H
Pada sambutan Gubernur Olly Dondokambey yang dibawakan Kadis Limi Mokodompit di awali dengan mengucapkan selamat menunaikan ibdah puasa dan memperingati Nuzulul Qur’an
Lanjutnya, dikatakan bahwa menjalankan ibadah puasa punya berjuta makna bagi umat Islam, sebagai momentum perjuangan iman melawan perkara duniawi, menciptakan manusia bertakwa.
“Ibadah puasa tidak dimaknai rutinitas tahunan menahan lapar dahaga dan hawa nafsu dunia, melainkan menjadi media umat islam mengalahkan sifat duniawi dan menabur benih kebaikan bersama,” katu dia.
Diterangkan bahwa di setiap 17 Ramadan diingatkan peristiwa penting sebagai peristiwa turunnya ajaran Allah SWA dikenal Al Qur’an lewat Nabi Muhammad SWT.
"Umat islam dapat menikmati kabar gembira menghantar kebahagian dunia dan akhirat kelak. Al Qur’an sebagai pedoman hidup," ungkapnya.
Lebih jauh ke depan Gubernur Olly Dondokambey mengharapkan agar bersama meningkatkan harmonisasi, rukun dan damai.
"Rasa kebersamaan persaudaraan, peraturan dan kesatuan komitmen dalam karya pengabdian terhadap bangsa dan negara utamanya bagi Bumi Nyiur Melambai," kata Kadis Limi mengakhiri sambutan Gubernur Olly Dondokambey.
Kapolda Sulut Irjen Mulyatno diwakili Direktur Bimas Kombes Dumadi menyampaikan terima kasih dan apresiasi untuk rekan Forkopimda atas kehadiran dalam Peringatan Nuzulul Qur'an sebagai upaya meningkatkan iman dan takwa terhadap Tuhan Yang Maha Kuasa.
Tujuannya untuk peningkatan profesionalisme Polri sebagai pelindung pengayom, dan pelayan masyarakat. Kebijakan Pimpinan polri bisa membangun jiwa dan keyakinan untuk mendorong semangat meningkatkan kinerja yang akhirnya bermuara peningkatan profesionalisme Polri yang agamis sesuai yang didambakan masyarakat
Momentum Nuzulul Qur'an ini untuk menumbuhkan karakter diri sesuai yang dicontohkan Nabi Muhammad SWT. Hal ini penting apalagi saat kondisi negara dam bangsa khususnya di Sulut yang diperhadapkan pada masalah sosial, sehingga keberadaan umat dapat memberi kontribusi
Kapolda Mulyatno mengharapkan agar umat bisa memelihara keutuhan, dan membangun jalinan silaturahim.
Hadir juga Perwakilan Forkopimda, Ketua MUI, Rektor IAIN, Petinggi PHBI dan Polda Sulut, serta para jemaah.
Adapun Nuzulul Qur’an merupakan peristiwa penting umat islam yakni turunnya Al Qur’an.
Penulis: Ronald Sumakul
Tidak ada komentar:
Posting Komentar