Bawaslu

minsel

minsel

Iklan

Iklan

Desa Winorangian Satu Siap Sambut HUT ke-77 Proklamasi RI

16/08/22, 07:27 WIB Last Updated 2022-08-16T00:27:15Z

WINORANGIAN SATU,BLITZ-Menyambut hari kemerdekaan yang ke Tujuh Puluh Tujuh (77)  Negara Republik Indonesia (RI) Tahun di tahun 2022 ini, Pemerintah Desa Winorangian Satu melaksanakan kegiatan pembersihan dan pengecetan pagar maupun jalan (trotoar)di sepanjang jalan utama yang ada di desa tersebut.
Hal ini terlihat sejak memasuki bulan Agustus, Desa tersebut terlihat cantik dan indah. 

Sepanjang jalan penghubung maupun jalan utama, Trotoar di cat corak Merah Putih menandakan Desa tersebut siap menyambut HUT Proklamasi ke 77 tahun 2022. 

Bahkan Bendera Merah Putih dan umbul umbul telah dipasang  menambah keindahan Desa Winorangian Satu.
Hukum Tua Hetty Murni Manopo kepada Media ManadoBlitz.com, mengatakan bahwa Pemerintah Desa Winorangian Satu sangat antusias menyambut HUT ke-77 Proklamasi RI. 

“ Saat ini kami sedang melaksanakan pembersihan dan pengecetan pagar dan trotoar agar terlihat rapih dan indah. Apalagi saat ini bendera Merah Putih berdampingan dengan Umbul Umbul menambah semarak kemerdekaan, ujar Manopo.

“ ini adalah bentuk ungkapan kesiapan pemerintah desa dan masyarakat dalam menyambut HUT Proklamasi ke 77 RI, dan kami Pemdes bersama masyarakat Desa terus bahu membahu bekerja sama untuk menyambut dan memeriahkan HUT proklamasi RI,” Tutur Murni.
Saya berharap di momen HUT ke 77  RI ini, desa Winorangian Satu semakin diberkati sehingga menjadi Jelas Sejahtera membangun Reputasi dan Berprestasi. Mitra Hebat Winorangian Hebat, dan terus diberkati, kata Manopo.(Devon Pondaag)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Desa Winorangian Satu Siap Sambut HUT ke-77 Proklamasi RI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terbaru

Topik Populer

Iklan