Minsel Blitz--Setelah melakukan rapat bersama antara pemerintah kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) dengan Forum Komunikasi Pimpinan Derah (Forkopimda), Pemilihan Hukumtua di tahun 2023 dipastikan ditunda.
Hal tesebut disampikan bupati Minsel Franky Donny Wongkar, kepada sejumlah awak media dalam Confrensi pers yang di laksanakan di lntai dua kantor bupati Minsel, Rabu (22/2/2023).
Penundaan pilkades tersebut, sesui dengan surat edaran Kemendagri Nomor: 100.3.5.5/244/SJ tanggal 14 Januari 2023 pada poin 4b yang menyebutkan.
a)Bupati/wali kota yang menyelenggarakan pemilihan kepala desa sebelum tanggal 1 november 2023 dengan tetap berpedoman pada ketentuan peraturan perundang-undangan.
Sedangkan pada poin. b) Bupati/walikota dapat melaksanakan kembali pemilihan kepala desa setelah selesainya tahapan pemilu dan pilkada serentak tahun 2024. Ujar Bupati Franky
Bupati juga menyampikan, dalam surat edran kemendagri tersebut dikatakan juga perlu untuk berkordinasi bersama dengan Forkopimda, dalam hal keamanan yang kondusif, serta mempertimbangkan usulan dari berbgai pihak.
"Kami pemerintah sebenarnya siap karna anggarnya sudah di tata bersama DPR, namun ada beberapa pertimbangan, serta mengacu kepada surat edaran kemendagri. Seperti, jika pilhut ditetapkan pada tahun ini, maka akan bersinggungan dengan tahapan pemilu dan pilkada yang dilaksankn dalam waktu yang bersamaan, dan tidak menutup kemungkinan akan kebingungan bahkan berpotensi memunculkan konflik di antara masyarakat. Ucapnya lagi
Ditambahkan bupati, dengan adanya penundaan pilhut pada tahun ini, dapat diterima dan dipahami semua pihak serta tidak terjadi kesala pahaman pada semua masyarakat." tutup Bupati
Turut hadir dalam konferensi pers tersebut, Wabup Minsel Pdt Petra Yani Rembang (PYR), Plt Ketua DPRD Minsel Stefanus Lumowa SE, Kapolres Minsel yang diwakilkan, Kajari Minsel, Dandim 1302 Minahasa yang diwakilkan, Ketua PN Amurang yang diwakilkan, Sekdakab Minsel Gladi Kawatu SH MSi, Asisten I, Kepala Dinas PMD Minsel Drs Efert Poluakan, Kaban Kesbangpol, dan para wartawan baik media cetak maupun online yang bertugas di Minsel.
Herdy Wauran
Tidak ada komentar:
Posting Komentar