RATAHAN,BLITZ - Akan ada wajah baru yang akan bermunculan dan akan bersaing pada perhelatan Pemilu anggota DPRD kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra)btahun 2024, lebih khusus di Daerah Pemilihan (Dapil 2) Belang - Ratatotok.
Salahsatunya sosok seorang lelaki berpenampilan sederhana yang lebih dikenal dengan nama Stevi Imanuel Keintjem yang sudah menyatakan siap maju sebagai calon wakil rakyat Dapil 2.
Lelaki kelahiran Basaan, 10 Februari 1974 ini asal Desa Basaan, Kecamatan Ratatotok ini, saat ditemui dikediamannya menyatakan kesiapannya untuk maju pada Pemilu tahun 2024 dengan menggunakan kendaraan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Suami dari Aprice Mokosolang dan ayah 4 anak ini punya motivasi untuk ikut bertarung diPemilu 2024 karena dorongan masyarakat dan tokoh-tokoh agama diwilayahnya.
"Saya merasa terpanggil untuk berbuat bagi kepentingan masyarakat meski sejujurnya tidak pernah terpikirkan olehnya untuk mencalonkan diri sebagai wakil rakyat namun menurutnya ini semua kerja Tuhan," ujar Stevi.
Dengan latar belakang sebagai seorang pengusaha sukses ini, membuat dirinya siap untuk menjadi wakil rakyat diMinahasa Tenggara.
“Saya cuma berharap totalitas pengabdian akan diberikan jika terpilih nanti untuk menyuarakan kepentingan masyarakat daerah ini,” katanya. (Devon Pondaag)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar